Sunday, July 24, 2011

Ribuan Masyarakat Pacitan Saksikan Gebyar Pawai Budaya 2011

Forum Pacitan Sehat - Ribuan masyarakat Pacitan Sabtu (23/7) sore memadati sepanjang jalur yang dilalui peserta pawai budaya 2011. Acara yang menampilkan gambaran potensi serta budaya Pacitan itu mendapat sambutan meriah dari masyarakat yang hadir bukan hanya yang tinggal di kota Pacitan namun juga datang dari berbagai wilayah kecamatan.

Rangkaian karnaval yang dimulai sejak pukul 14.00 Wib ini diberangkatkan bupati Pacitan Indartato disaksikan seluruh unsur muspida. Diawali dengan regu Drumband SMKN 1 Pacitan pawai budaya  bergerak mengelilingi kota melewati rute yang sudah dipadati penonton. Selain dari Dinas instansi serta BUMD pawai budaya 2011 kali ini juga dimeriahkan oleh kelompok-kelompok masyarakat serta pemerintah desa. Belum lagi rangkaian panjang dari instansi pendidikan baik dibawah Dinas Pendidikan maupun Kementerian Agama. Tak ayal rangkaian karnaval mengular sangat panjang hingga peserta start mencapai finish masih ada rombongan yang belum diberangkatkan.

Penampilan heboh nan lucu dari para peserta pawai semakin menambah meriah acara yang sengaja diadakan untuk memeriahkan HUT RI ke 66. Tak jarang penonton mengabadikan momen tahunan tersebut baik video maupun foto. Apalagi, seluruh peserta pawai hanya berjalan kaki.
Menurut Ketua Panitia Penyelenggara Rahmad Dwiyanto pelaksanaan pawai sengaja dilakukan dengan jalan kaki pada tahun ganjil. Sedangkan pada tahun genab dilaksanakan dengan menggunakan mesin atau mobil hias.

Jelang akhir Pawai Budaya 2011 masyarakat Pacitan dikejutkan dengan kehadiran rombongan bupati serta jajaran muspida bersama istri. Orang nomor satu di Pacitan itu ikut berpawai diurutan terakhir dengan pakaian khas rakyat Jawa yakni memakai blangkon serta lurik sorjan.

Selain Gebyar Pawai Budaya berbagai agenda sudah dipersiapkan untuk memeriahkan HUT RI ke 66 di Pacitan. Diantaranya festifal layang-layang, parade Reog Pentas seni, bakti sosial, serta acara seremonial lainya. Semarak peringatan HUT RI sengaja dimajukan bulan Juli karen bulan Agustus bertepatan dengan puasa Ramadhan. (Ann/Riz)

No comments:

Post a Comment

ads

SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI FORUM PACITAN SEHAT