Wednesday, May 11, 2011

Wisatawan Hilang Terseret Ombak Lagi di Pantai Klayar Pacitan


Forum Pacitan Sehat - Belum genap dua pekan, ombak Pantai Klayar, Pacitan, kembali memakan korban. Dua orang wisatawan ditelan ombak obyek wisata eksotis itu. Seorang korban selamat, sedangkan satu korban lain belum diketahui keberadaannya.

Korban selamat bernama Ari Suseto (21). Sedangkan korban hilang diketahui bernama Dedy Pratomo (23), keduanya warga Grogol, Sukoharjo, Jawa Tengah.

Informasi yang dihimpun
forumpacitansehat.blogspot.com, sebelum musibah menimpa, kedua pemuda yang tengah berlibur itu sedang bermain air. Tanpa diduga, gelombang besar datang dan menggulung tubuh keduanya, Rabu (11/5/2011).

Beruntung, Ari Suseto berhasil menyelamatkan diri dan dilarikan ke puskesmas terdekat. Celakanya, rekan korban bernama Dedy Pratomo terseret arus hingga tubuhnya hilang ditelan ombak. Hingga berita ini ditulis, pencarian masih berlangsung.

"Kami sedang meluncur ke lokasi. Tim SAR sudah berada disana lebih dulu," ujar Tri Mujiharto, Ketua Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Pacitan dihubungi detiksurabaya.com.

Sebelumnya sempat diberitakan, ganasnya gelombang Pantai Klayar sempat menenggelamkan 7 orang wisatawan, Sabtu (30/4/2011) lalu. 3 Orang berhasil diselamatkan, 3 lainnya ditemukan tak bernyawa sedangkan satu korban lain yang masih berusia 2 tahun hingga kini masih hilang.

Pantai Klayar merupakan salah satu obyek wisata yang cukup terkenal di Pacitan. Keindahan panoramanya yang alami mengundang wisatawan datang ke kawasan pantai yang terletak di perbatasan dengan Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah tersebut. Namun, dibalik kemolekan yang dimiliki, karakter ombak yang cenderung tidak menentu sering meminta korban.
(aan_forkab/pur)

No comments:

Post a Comment

ads

SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI FORUM PACITAN SEHAT